NEWS
DETAILS
Selasa, 19 Jan 2021 10:45 - Asosiasi Hayati Honda Community

CVT merupakan komponen utama dalam sistem penggerak motor bertransmisi otomatis. Kondisi CVT yang tidak baik akan mengurangi kenyamanan dan kenikmatan berkendara.

Wahana Honda memberikan informasi mengenai tanda-tanda atau gejala apa saja yang muncul ketika terdapat kerusakan pada komponen di dalam CVT. Jika tak segera diperbaiki, motor matic Anda akan menimbulkan berbagai macam kendala seperti bunyi yang aneh sampai mogok.

 

1. Roller

Roller berfungsi untuk mengatur putaran mesin dari rendah ke tinggi dan sebaliknya. Roller memiliki umur pemakaian yaitu sekitar 20.000-24.000 km. Jika sudah mencapai umurnya akan aus. Jika tidak diganti akan menimbulkan suara atau getaran yang cukup berisik.

2. Pulley

Komponen pulley atau rumah roller yang bermasalah juga mempengaruhi kinerja mesin motor. Bagian ini dapat bermasalah apabila terlalu sering mengangkut beban berlebih sehingga ia tergerus dan aus.

3. Kampas Kopling

Jika saat digunakan berkendara, Anda mendengar suara decitan dari bagian transmisi. Bisa jadi hal tersebut disebabkan oleh kampas kopling motor yang cenderung mulai aus. Anda bisa mengatasinya dengan mengganti kampas kopling bekas dengan yang baru agar masalah tersebut tidak berkelanjutan.

 

4. V-Belt

Komponen yang berfungsi seperti rantai pada sistem penggerak konvensional ini jelas memiliki peran penting di sistem penggerak CVT. Kerusakan pada v-belt akan menunjukkan tanda-tanda berupa suara berisik yang berasal dari dalam CVT.

5. Gear Rasio

Komponen gear rasio yang sudah mulai aus atau goyah karena faktor dari usia pemakaian biasanya bisa menimbulkan bunyi dengungan yang cukup keras. Hal ini disebabkan anda jarang melakukan penggantian oli motor yang mana menyebabkan gesekan antar komponen berat.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK